Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Langkah Langkah Cara Memasang Atau Mengganti MCB

Langkah Langkah Cara Memasang Atau Mengganti MCB
Langkah Langkah Cara Memasang MCB

MCB di rumah rusak atau sudah saatnya mengganti dengan yang baru? tentu kita harus memanggil tukang service, tukang listrik panggilan. dan akhirnya harus mengeluarkan biaya perbaikan MCB panel listrik di rumah kita.

Harga pemasangan dan perbaikan MCB antara 75.000 Harga Jasa Pemasangan dan 150.000 Harga Jasa Pemasangan dan Ganti Unit MCB baru 1 Fase.

Lumayan bukan jika mengalokasikan uang 150.000 untuk hal lain.

MCB merupakan komponen penting dalam sebuah instalasi listrik, MCB adalah bempatas daya listrik jika terjadi beban berlebih, letak MCB pada umumnya ada didalam panel listrik.

Pengertian fungsi MCB sedah kita bahas pada ulasan di bawah ini :

Ketahui Fungsi (MCB) Miniature Circuit Breaker 1 Fasa

Sebelum mengganti unit MCB rusak atau ingin mengganti yang baru, ada baiknya memperhatikan keamanan seteliti mungkin, listrik selain menguntungkan bagi manusia, energi listrik juga dapat membahayakan orang hingga terjadi kematian.

Mempersiapkan alat-alat kelistrikan terdiri dari,

  1. Tespen Listrik
  2. Tang kombinasi
  3. Tang potong
  4. Cuter kecil
  5. Isolasi listrik jika dibutuhkan
  6. Obeng Plus dan Minus
  7. MCB baru jika dibutuhkan
Enam jenis alat di atas biasanya mudah kita dapatkan didalam rumah atau di toko-toko sekitar rumah kita.

Sebelum menerapkan Langkah Langkah Cara Memasang Atau Mengganti MCB selalu perhatikan keamanan kerja.

Langkah Langkah Cara Memasang Atau Mengganti MCB Baru Sendiri
Cara Mengganti MCB Baru

Pada kasusu ini kita akan mengganti MCB nomer 2, yang nantinya akan diganti dengan UNIT MCB baru, karena MCB 2 sudah rusak, rusaknya sebuah MCB memiliki potensi akan mudah terbakar, dan dapat merusak instalasi lain, seperti kabel jaringan listrik dalam rumah dan PANEL listrik itu sendiri.

Langkah-Langkah Cara Memasang Atau Mengganti MCB Baru Sendiri


1. Matikan MCB Utama di KWH Meter

Kwh meter adalah alat ukur yang di sediakan PLN sebagai sarana membatasi pemakaian listrik dalam sebuah gedung. dari KWH tersebut kita akan dapat mematikan semua jaringan instalasi listrik yang ada di rumah kita, demi keamanan harus diterapkan.

2. Lepas Mcb Ke Dua

Langkah selanjut nya adalah mengambil MCB lama dengan cara mengendorkan sekrup dan baut pengunci kabel NYA pada UNIT MCB, Sebelum melepas kabel listrik dari MCB pastikan aliran listrik sudah tidak ada, manfaatkan TESPEN listrik untuk menganalisa apakah listrik masih ada di area kabel MCB yang akan kita ganti baru.

3. Ganti MCB Dengan yang Baru

Sama seperti cara ke dua, kembalikan seperti semula, hanya saja kita menggunakan MCB baru karena MCB lama sudah rusak dan wajib diganti. Cek skrup baut tempat mengaitkan kabel listrik dari KWH maupun SUPPLY listrik ke dalam rumah, apakah sudah kuat dan kencang? apabila sudah hidupkan kembali MCB utama dari KWA meter

Post a Comment for "Langkah Langkah Cara Memasang Atau Mengganti MCB"