Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Memasang Kabel Saklar Tangga / Tukar / Hotel Dengan Mudah

Cara Memasang Kabel Saklar Ganda / Tukar / Hotel Dengan Mudah
Saklar Tukar
Siapa yang tidak tahu manfaat fungsi kegunaan saklar Tukar untuk sebuah bangunan rumah atau gedung? tentunya sudah banyak orang yang mengerti dan mengetahui. 

Saklar Tukar  atau yang sering kita sebut dengan saklar hotel adalah rangkaian sistem pengkabelan instalasi listrik lampu yang dapat di kontrol bergantian dengan menggunakan dua saklar.

Hal ini akan memudahkan seseorang untuk mematikan dan menghidupkan 1 lampu atau lebih dari tempat lain, pada area tangga misalnya,. 

Ketika orang akan melewati tangga dari bawah dan membutuhkan penerangan, orang tersebut harus menghidupkan lampu tangga di lokasi, pada saat sudah sampai ata lantai 2 atau 3, dari titik itulah lampu harus di padamkan, karena sudah tidak dipergunakan.

Penggunaan saklar tukar adalah solusi terbaik dan sudah sering kita temukan di rumah-rumah mewah atau hotel.

Diagram Saklar Tukar Yang Benar

Cara Memasang Kabel Saklar Ganda / Tukar / Hotel Dengan Mudah
Diagram Satu Garis Saklar Tukar
Diagram pengawatan satu garis dapat kita lihat pada gambar di atas, sangat mudah di pahami. 

Garis dengan strip miring 2 mengindikasikan jika pemakaian kabel adalah 2 buah, dan yang 3 strip adalah 3 buah jalur kabel.

Simbol saklar Tukar dapat kita lihat pada gambar dibawah ini, dan sering kita temukan dalam rangkaian gambar instalasi listrik :

Cara Memasang Kabel Saklar Ganda / Tukar / Hotel Dengan Mudah
Simbol Saklar Tukar Atau Tukar 
Dalam pemasangan istalasi listrik seperti perbaikan service maupun baru, harus dikerjakan oleh orang yang sudah berpengalaman.

Memahami keamanan dalam menerapkam K3 listrik yang benar.

Cara Memasang Kabel Saklar Ganda / Tukar / Hotel Dengan Mudah
Skema Saklar Tukar 
Instalasi saklar Tukar dapat kita gambarkan seperti di atas.

Sambungan kabel yang di buat harus dapat menghasilkan sistem yang benar. 

Yaitu pada saat saklar 1 dalam posisi terhubung dan menghidupkan lampu diatas, pada saat itu juga saklar nomer dua dapat berfungsi untuk mematikan lampu, begitu juga sebaliknya.

Kesalahan pemasangan yang sering terjadi adalah lampu tidak dapat tertukar atau lampu hidup terus tidak dapat dimatikan.

Cara Memasang Kabel Saklar Tangga / Tukar / Hotel Dengan Mudah
Aksesoris Saklar Tukar
Penting bagi kita untuk mengetahui diagram yang tertera pada saklar yang akan kita gunakan.

Gambar tersebut menunjukkan diagram sistem saklar jika di hidupkan atau di matikan, dan sebelah kanan adalah contoh code angka yang biasanya tertera pada saklar tukar.
Cara Memasang Kabel Saklar Tangga / Tukar / Hotel Dengan Mudah
Cara Pemasangan Saklar Tukar
Dan ini adalah cara pemasangan saklar tukar yang benar dan mudah.

Cara tersebut dapat kita praktekkan sendiri.

Post a Comment for "Cara Memasang Kabel Saklar Tangga / Tukar / Hotel Dengan Mudah"